Kamis, 13 Oktober 2011

Sikap memberi kemungkinan

Dalam the The Winners Edge, Dennis Waitley mengatakan, “Keunggulan seorang pemenang bukanlah pada bakat bawaan, IQ yang tinggi, atau talenta. Keunggulan seorang pemenang adalah soal sikap, bukan bakat”

Sikap kita pada awal sebuah tugas akan mempengaruhi hasilnya, karena segala yang dimulai dengan sikap yang baik, akan berjalan dengan baik. Sikap yang baik dalam mengawali segala sesuatu adalah kita harus memfokuskan kepada kemungkinan-kemungkinan terbaik yang bisa kita raih. Bukan kepada hambatan-hambatannya.

Sikap kita terhadap sesama sering menentukan sikap mereka terhadap kita, tersenyumlah kepada orang-orang begitu berjumpa, maka seringkali mereka akan balas tersenyum.

Sikap kita akan memberi kita kebahagiaan, bukan prestasi kita. Banyak orang mencari kebahagiaan dengan mengubah apapun selain sikapnya sendiri. Karena segala sesuatu yang terjadi diluar kita tidak akan mempengaruhi kita selama sikap kita benar menilai situasinya. Kecukupan diri itu dihasilkan dari dalam, didasarkan pada sikap. Apa yang kita pikirkan itu selalu lebih penting daripada ada yang ada dalam kehidupan kita.

Sikap kita harus kita sesuaikan setiap harinya, karena tidaklah secara alami atau mudah sikap kita positif. Sikap kita senantiasa berubah-ubah, untuk itu kita harus selalu belajar untuk menemukan sesgala sesuatu yang positif dalam segala keadaan. Ucapkan sesuatu yang positif dalam setiap percakapan agar kita memiliki sikap yang positif.

Seorang bernama Amy Vanderbilt mengatakan:
Ketika kita belajar bersyukur, kita belajar berkonsentrasi bukan kepada hal-hal yang buruk, melainkan kepada hal-hal yang baik dalam kehidupan ini.



Disadur dari buku :
"Hari INi Penting" by John Maxwell

Tidak ada komentar:

Posting Komentar